Selasa, 08 Maret 2011

JalAn HiduP

Punk



Langsung ke: navigasi, cari
Sekelompok pemuda Punk

Punk merupakan sub-budaya yang lahir di London, Inggris. Pada awalnya, kelompok punk selalu dikacaukan oleh golongan skinhead. Namun, sejak tahun 1980-an, saat punk merajalela di Amerika, golongan punk dan skinhead seolah-olah menyatu, karena mempunyai semangat yang sama. Namun, Punk juga dapat berarti jenis musik atau genre yang lahir di awal tahun 1970-an. Punk juga bisa berarti ideologi hidup yang mencakup aspek sosial dan politik.

Gerakan anak muda yang diawali oleh anak-anak kelas pekerja ini dengan segera merambah Amerika yang mengalami masalah ekonomi dan keuangan yang dipicu oleh kemerosotan moral oleh para tokoh politik yang memicu tingkat pengangguran dan kriminalitas yang tinggi. Punk berusaha menyindir para penguasa dengan caranya sendiri, melalui lagu-lagu dengan musik dan lirik yang sederhana namun kadang-kadang kasar, beat yang cepat dan menghentak.

Banyak yang menyalahartikan punk sebagai glue sniffer dan perusuh karena di Inggris pernah terjadi wabah penggunaan lem berbau tajam untuk mengganti bir yang tak terbeli oleh mereka. Banyak pula yang merusak citra punk karena banyak dari mereka yang berkeliaran di jalanan dan melakukan berbagai tindak kriminal.

Punk lebih terkenal dari hal fashion yang dikenakan dan tingkah laku yang mereka perlihatkan, seperti potongan rambut mohawk ala suku indian, atau dipotong ala feathercut dan diwarnai dengan warna-warna yang terang, sepatu boots, rantai dan spike, jaket kulit, celana jeans ketat dan baju yang lusuh, anti kemapanan, anti sosial, kaum perusuh dan kriminal dari kelas rendah, pemabuk berbahaya sehingga banyak yang mengira bahwa orang yang berpenampilan seperti itu sudah layak untuk disebut sebagai punker.

Punk juga merupakan sebuah gerakan perlawanan anak muda yang berlandaskan dari keyakinan we can do it ourselves. Penilaian punk dalam melihat suatu masalah dapat dilihat melalui lirik-lirik lagunya yang bercerita tentang masalah politik, lingkungan hidup, ekonomi, ideologi, sosial dan bahkan masalah agama.
Daftar isi
[sembunyikan]

* 1 Gaya hidup dan Ideologi
o 1.1 Punk dan Anarkisme
* 2 Punk di Indonesia
* 3 Lihat pula
* 4 Pranala luar

[sunting] Gaya hidup dan Ideologi

Psikolog brilian asal Rusia, Pavel Semenov, menyimpulkan bahwa manusia memuaskan kelaparannya akan pengetahuan dengan dua cara. Pertama, melakukan penelitian terhadap lingkungannya dan mengatur hasil penelitian tersebut secara rasional (sains). Kedua, mengatur ulang lingkungan terdekatnya dengan tujuan membuat sesuatu yang baru (seni).

Dengan definisi diatas, punk dapat dikategorikan sebagai bagian dari dunia kesenian. Gaya hidup dan pola pikir para pendahulu punk mirip dengan para pendahulu gerakan seni avant-garde, yaitu dandanan nyleneh, mengaburkan batas antara idealisme seni dan kenyataan hidup, memprovokasi audiens secara terang-terangan, menggunakan para penampil (performer) berkualitas rendah dan mereorganisasi (atau mendisorganisasi) secara drastis kemapanan gaya hidup. Para penganut awal kedua aliran tersebut juga meyakini satu hal, bahwa hebohnya penampilan (appearances) harus disertai dengan hebohnya pemikiran (ideas).

Punk selanjutnya berkembang sebagai buah kekecewaan musisi rock kelas bawah terhadap industri musik yang saat itu didominasi musisi rock mapan, seperti The Beatles, Rolling Stone, dan Elvis Presley. Musisi punk tidak memainkan nada-nada rock teknik tinggi atau lagu cinta yang menyayat hati. Sebaliknya, lagu-lagu punk lebih mirip teriakan protes demonstran terhadap kejamnya dunia. Lirik lagu-lagu punk menceritakan rasa frustrasi, kemarahan, dan kejenuhan berkompromi dengan hukum jalanan, pendidikan rendah, kerja kasar, pengangguran serta represi aparat, pemerintah dan figur penguasa terhadap rakyat.

Akibatnya punk dicap sebagai musik rock and roll aliran kiri, sehingga sering tidak mendapat kesempatan untuk tampil di acara televisi. Perusahaan-perusahaan rekaman pun enggan mengorbitkan mereka.

Gaya hidup ialah relatif tidak ada seorangpun memiliki gaya hidup sama dengan lainnya. Ideologi diambil dari kata "ideas" dan "logos" yang berarti buah pikiran murni dalam kehidupan. Gaya hidup dan ideologi berkembang sesuai dengan tempat, waktu dan situasi maka punk kalisari pada saat ini mulai mengembangkan proyek "jor-joran" yaitu manfaatkan media sebelum media memanfaatkan kita. Dengan kata lain punk berusaha membebaskan sesuatu yang membelenggu pada zamannya masing-masing.
[sunting] Punk dan Anarkisme

Lihat juga Anarko-punk

Kegagalan Reaganomic dan kekalahan Amerika Serikat dalam Perang Vietnam di tahun 1980-an turut memanaskan suhu dunia punk pada saat itu. Band-band punk gelombang kedua (1980-1984), seperti Crass, Conflict, dan Discharge dari Inggris, The Ex dan BGK dari Belanda, MDC dan Dead Kennedys dari Amerika telah mengubah kaum punk menjadi pemendam jiwa pemberontak (rebellious thinkers) daripada sekadar pemuja rock n’ roll. Ideologi anarkisme yang pernah diusung oleh band-band punk gelombang pertama (1972-1978), antara lain Sex Pistols dan The Clash, dipandang sebagai satu-satunya pilihan bagi mereka yang sudah kehilangan kepercayaan terhadap otoritas negara, masyarakat, maupun industri musik.

Di Indonesia, istilah anarki, anarkis atau anarkisme digunakan oleh media massa untuk menyatakan suatu tindakan perusakan, perkelahian atau kekerasan massal. Padahal menurut para pencetusnya, yaitu William Godwin, Pierre-Joseph Proudhon, dan Mikhail Bakunin, anarkisme adalah sebuah ideologi yang menghendaki terbentuknya masyarakat tanpa negara, dengan asumsi bahwa negara adalah sebuah bentuk kediktatoran legal yang harus diakhiri.

Negara menetapkan pemberlakuan hukum dan peraturan yang sering kali bersifat pemaksaan, sehingga membatasi warga negara untuk memilih dan bertanggung jawab atas pilihannya sendiri. Kaum anarkis berkeyakinan bila dominasi negara atas rakyat terhapuskan, hak untuk memanfaatkan kekayaan alam dan sumber daya manusia akan berkembang dengan sendirinya. Rakyat mampu memenuhi kebutuhan hidupnya sendiri tanpa campur tangan negara.

Kaum punk memaknai anarkisme tidak hanya sebatas pengertian politik semata. Dalam keseharian hidup, anarkisme berarti tanpa aturan pengekang, baik dari masyarakat maupun perusahaan rekaman, karena mereka bisa menciptakan sendiri aturan hidup dan perusahaan rekaman sesuai keinginan mereka. Punk etika semacam inilah yang lazim disebut DIY (do it yourself/lakukan sendiri).

Keterlibatan kaum punk dalam ideologi anarkisme ini akhirnya memberikan warna baru dalam ideologi anarkisme itu sendiri, karena punk memiliki ke-khasan tersendiri dalam gerakannya. Gerakan punk yang mengusung anarkisme sebagai ideologi lazim disebut dengan gerakan Anarko-punk.
[sunting] Punk di Indonesia

Berbekal etika DIY, beberapa komunitas punk di kota-kota besar di Indonesia seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, dan Malang merintis usaha rekaman dan distribusi terbatas. Mereka membuat label rekaman sendiri untuk menaungi band-band sealiran sekaligus mendistribusikannya ke pasaran. Kemudian usaha ini berkembang menjadi semacam toko kecil yang lazim disebut distro.

CD dan kaset tidak lagi menjadi satu-satunya barang dagangan. Mereka juga memproduksi dan mendistribusikan t-shirt, aksesori, buku dan majalah, poster, serta jasa tindik (piercing) dan tatoo. Seluruh produk dijual terbatas dan dengan harga yang amat terjangkau. Dalam kerangka filosofi punk, distro adalah implementasi perlawanan terhadap perilaku konsumtif anak muda pemuja Levi's, Adidas, Nike, Calvin Klein, dan barang bermerek luar negeri lainnya.
[sunting] Lihat pula

Selasa, 01 Maret 2011

CaRtOon NetWoRk

Cartoon Network
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Ini adalah versi yang telah diperiksa dari halaman initampilkan/sembunyikan detail
Ini adalah versi stabil, diperiksa pada tanggal 2 Juli 2010. Ada 4 perubahan tertunda menunggu peninjauan.

Akurasi Terperiksa
Langsung ke: navigasi, cari
Cartoon Network
CARTOON NETWORK logo.png
Diluncurkan 1 Oktober 1992
Pemilik Turner Broadcasting (Time Warner Inc.)
Saluran afiliasi Boomerang
Situs web http://www.cartoonnetwork.com

Cartoon Network adalah sebuah jaringan televisi kabel yang didirikan Turner Broadcasting dengan tayangan utama berupa film-film animasi. Saluran ini pertama kali memulai siaran di Amerika Serikat pada 1 Oktober 1992.
Daftar isi
[sembunyikan]

* 1 Sejarah
o 1.1 Penampilan baru di tahun 1997
* 2 Acara TV Cartoon Network
o 2.1 Kartun klasik
o 2.2 Deteksi
o 2.3 Anime
o 2.4 Pahlawan super
+ 2.4.1 Dari DC Comics
+ 2.4.2 Acara Pahlawan super lain
o 2.5 Serial Scooby-Doo
o 2.6 Serial Pink Panther
o 2.7 Serial Tom and Jerry
o 2.8 Serial Looney Tunes
o 2.9 Acara lain
* 3 Studio
* 4 Referensi
* 5 Pranala luar

[sunting] Sejarah

Di akhir tahun 1980-an, konglomerat TV kabel Ted Turner mengambil alih koleksi film MGM (termasuk film kartun berwarna Warner Bros. pra-1948), dan menayangkan koleksi film animasi tersebut melalui TV kabel Turner Network Television yang dimilikinya. Tayangan tersebut ternyata disenangi penonton, dan dilanjutkan Ted Turner dengan membeli studio animasi Hanna-Barbera Productions di tahun 1991. Dengan akuisisi ini berarti koleksi film Hanna Barbera dan sebagian besar koleksi film produksi Ruby-Spears Productions menjadi milik Ted Turner. Koleksi film animasi Ted Turner yang menjadi semakin banyak sehingga Cartoon Network didirikan untuk menayangkannya. Tayangan-tayangan awal saluran ini berupa pemutaran film-film kartun klasik produksi Warner Bros., MGM, dan Hanna-Barbera, seperti The Jetsons, dan The Flinstones, serta Wally Gator yang dipakai sebagai tayangan selingan. Kebanyakan film animasi yang ditayangkan dalam paket tayangan berdurasi setengah jam atau satu jam, seperti Down With Droopy D yang menampilkan Droopy Dog, Tom and Jerry Show berisi kejar-kejaran kucing dan tikus, dan paket Bugs and Daffy Tonight yang mengetengahkan karakterLooney Tunes. Saat ini tinggal Tom and Jerry yang masih diputar.

Pada 1994, Hanna-Barbera mulai memproduksi The What-A-Cartoon!Show (dikenal juga sebagai World-Premier Toons) dengan penayangan perdana di Cartoon Network tahun 1995. Film kartun tersebut adalah serial produksi sendiri yang ketiga (setelah The Moxy Show dan Space Ghost: Coast to Coast yang merupakan produksi mereka yang pertama dan kedua). Proyek ini dipimpin beberapa eksekutif dari Cartoon Network, ditambah pencipta kartun Ren and Stimpy, John Kricfalusi (saat itu bekerja sebagai konsultan di Cartoon Network), serta Fred Seibert (mantan Nicktoons).

Pada 1996, Time Warner membeli Turner Broadcasting, termasuk Cartoon Network. Cartoon Network akhirnya berhasil memiliki seluruh koleksi animasi Warner Bros. secara lengkap yang sejak tahun 1957 dimiliki oleh beberapa orang pemilik. Koleksi ini mencakup kartun WB dari tahun 1950-an hingga 1980-an, dan kartun-kartun terbaru seperti Road Rovers, Animaniacs, Freakazoid, dan Pinky and the Brain.

Time Warner mengubah arah Hanna-Barbera Productions (studio ini sekarang dikenal dengan Cartoon Network Studios), dan berfokus hanya pada produksi materi-materi baru untuk Cartoon Network, seperti Dexter's Laboratory (1996), Johnny Bravo (1997), Cow and Chicken (1997),
I Am Weasel (1997), dan The Powerpuff Girls (1998), serta yang lebih baru: Codename: Kids Next Door (2003), Foster's Home for Imaginary Friends (2004), dan Camp Lazlo (2005). Program-program baru ini memerlukan jam tayang, dan jam tayang diambil dengan tidak menayangkan lagi film-film kartun lama.
[sunting] Penampilan baru di tahun 1997
Logo pertama Cartoon Network (dipakai tahun 1992 hingga 2004)

Mulai 7 Juli 1997, Cartoon Network memulai tayangan perdana Johnny Bravo, Cow and Chicken
dan I Am Weasel yang nantinya berhasil menjadi klasik. Pada hari itu juga, saluran ini mengubah ciri khas tayangannya secara drastis. Cartoon Network mulai menggunakan identitas baru dan meninggalkan motif hitam-putih "papan catur" yang sudah dipakainya sejak hari pertama siaran.

Cartoon Network juga menyiarkan kartun-kartun dari studio lain, seperti Ed, Edd n Eddy (1999, produksi a.k.a. cartoon), Courage the Cowardly Dog (1999, Stretch Films), Mike, Lu & Og (1999, Kinofilm Studios), Sheep in the Big City (2000, Curios Pictures) dan Codename: Kids Next Door (2002, Curios Pictures).

Pemutaran film-film kartun lama sekarang sudah dipindahkan ke Boomerang, saluran kembar Cartoon Network yang mengangkat tema nostalgia. Boomerang khusus memutar kartun Hanna-Barbera, berikut seluruh koleksi Looney Tunes dan Merrie Melodies karya Warner Bros., seluruh kartun MGM (kecuali Tom and Jerry) dan kartun karya Tex Avery.

Di tahun-tahun belakangan ini, Cartoon Network juga mencoba memperluas kalangan pemirsa dari luar kalangan pemirsa tradisionalnya. Di Sabtu malam, blok siaran Toonami menyiarkan animasi dari Jepang ditambah beberapa film animasi Amerika yang ditargetkan bagi pemirsa usia praremaja dan remaja. Di larut malam, blok siaran Adult Swim menyiarkan animasi untuk usia remaja yang lebih matang hingga dewasa, seperti Futurama dan Family Guy. Pada 17 April 2004, Toonami dipindahkan menjadi Sabtu sore, sedangkan petangnya diisi dengan Miguzi yang menayangkan animasi asal Amerika, Perancis, dan Jepang untuk kelompok pemirsa yang lebih muda daripada Toonami.
Logo kedua Cartoon Network (dipakai di Amerika Serikat tahun 2004 hingga 2010)

Pada 2004, Cartoon Network meluncurkan logo dan slogan baru "This is Cartoon Network". Selingan antaracara (disebut bumps) diisi dengan potongan kartun yang dicampur dengan set latar belakang hasil CGI yang lebih baru. Hampir seluruh program lama diganti dengan program yang baru, kecuali Tom and Jerry yang terus dipertahankan. Beberapa bulan kemudian, Cartoon Network mulai menayangkan lebih banyak program produksi tahun 1990-an seperti Dexter's Laboratory, dan Courage the Cowardly Dog yang dimasukkan dalam blok siaran The Cartoon Cartoon Show. Beberapa acara seperti Mike, Lu, and Og dan Sheep in the Big City dihentikan penayangannya sama sekali. Pada musim panas 2006, slogan Cartoon Network disederhanakan menjadi "Cartoon Network - Yes!", seperti yang suka diucapkan Fred Fredburger, karakter dalam kartun The Grim Adventures of Billy and Mandy.

Mulai tahun 2007, Cartoon Network tidak lagi memiliki slogan, tetapi meneruskan ciri khas yang sudah dimulai tahun 2006. Jim Samples mengundurkan diri dari jabatannya sebagai presiden Cartoon Network pada tanggal 9 Februari tahun tersebut, karena adanya masalah di Boston, [1] setelah 13 tahun. Keesokan harinya, ia digantikan oleh Stuart Snyder.[2]

Pada musim gugur 2007, saluran ini mengubah kembali tampilannya, tepatnya pada tanggal 1 September 2007. Ident dan selingan antaracara diubah dengan tema lagu dari The Hives, dengan lagu tema, "Fall is Just Something That Grown-Ups Invented" dan ditayangkan selama beberapa bulan. Selingan antaracara lainnya berupa acara pendek yang seolah-olah berlangsung lima atau 10 detik. Sebulan kemudian, pada tanggal 15 Oktober, saluran ini mulai menyiarkan secara resmi dalam format High Definition.[3]

Pada bulan April 2008, Cartoon Network mulai menayangkan video klip khusus off-air, setelah menunggu selama 7 tahun. Selingan ini menggambarkan kegiatan sehari-hari seorang anak dari matahari terbit hingga malam hari dan diakhiri dengan "Good Night. See you tomorrow!", dalam hitungan detik sebelum acara dari Adult Swim mulai ditayangan.

Pada bulan Juni 2009, sebuah blok reality show mulai ditayangkan di blok siaran Cartoon Network, dipromosikan sebagai CN Real. Sejak itu Cartoon Network juga terlibat dalam banyak acara game show. Mulai 8 Februari 2010, Cartoon Network mulai menggunakan selingan antaracara yang menampilkan Noods yang digambar dengan cat, rumput, dsb. Logo masa kini Cartoon Network, yang diperkenalkan pada bulan Maret 2010, mulai digunakan pada bulan Mei tahun tersebut.[4] Selingan antaracara terbaru digunakan, dan video klip off-air juga diperbaharui. Klip off-air terbaru saat ini cukup menunjukkan jam waktu akhir siaran (23:00) dan dieruskan dengan kata "Check Ya Later" dan logo Cartoon Network (skema warna menggunakan warna skala kebiruan yang menunjukkan malam hari). Mulai tahun 2010, Cartoon Network juga menayangkan video on-air.
[sunting] Acara TV Cartoon Network
[sunting] Kartun klasik

* Looney Tunes
* Merrie Melodies
* Tom and Jerry
* Pink Panther
* The Flintstones
* The Jetsons
* Wacky Races
* The Huckleberry Hound Show
* The Yogi Bear Show
* Top Cat
* Wally Gator

[sunting] Deteksi

* Case Closed
* Mumbly
* Scooby-Doo

[sunting] Anime

* Naruto
* Pokemon
* Demashita! Powerpuff Girls Z

[sunting] Pahlawan super
[sunting] Dari DC Comics

* Superman: The Animated Series
* Batman: The Animated Series
* The New Batman Adventures
* The New Batman/Superman Adventures
* Batman Beyond
* Justice League
* Justice League Unlimited
* Teen Titans
* Static Shock
* The Zeta Project
* The Batman
* Legion of Super Heroes
* Batman: The Brave and the Bold

[sunting] Acara Pahlawan super lain

* X-Men
* Ben 10
* Ben 10: Alien Force
* Krypto the Super Dog
* Totally Spies!
* The Amazing Spiez!
* Fantastic Four: World's Greatest Heroes
* The Super Hero Squad Show
* Time Squad

[sunting] Serial Scooby-Doo

* Scooby-Doo, Where Are You!
* The Scooby-Doo/Dynomutt Hour
* The All-New Scooby and Scrappy-Doo Show
* A Pup named Scooby-Doo
* What's New, Scooby-Doo?
* Shaggy & Scooby-Doo Get a Clue!
* Scooby-Doo! Mystery Incorporated

[sunting] Serial Pink Panther

* The Pink Panther Show
* Pink Panther and Sons
* Pink Panther and Pals

[sunting] Serial Tom and Jerry

* The Tom and Jerry Show
* The Tom and Jerry Comedy Show
* Tom and Jerry Kids
* Droopy, Master Detective
* Tom and Jerry Tales

[sunting] Serial Looney Tunes

* Tiny Toon Adventures
* Taz-Mania
* The Road Runner Show
* The Porky Pig Show
* The Sylvester and Tweety Show
* Sylvester & Tweety, Daffy, and Speedy Show
* The Sylvester & Tweety Mysteries
* Baby Looney Tunes
* Duck Dodgers
* The Bugs Bunny Show
* Loonatics Unleashed

[sunting] Acara lain

* The Powerpuff Girls
* Firehouse Tales
* Dexter's Laboratory
* Courage the Cowardly Dog
* Ed, Edd n Eddy
* Samurai Jack
* Codename: Kids Next Door
* The Grim Adventures of Billy and Mandy
* Foster's Home for Imaginary Friends
* Hi Hi Puffy AmiYumi
* Camp Lazlo

AnImaSi LucU dI KIddRoCk

LiHaT DaN pErhatiKan AnImaSi Ini

Minggu, 02 Januari 2011

PerkIat TImNaS

Timnas Bidik Emas SEA Games & Pra Olimpiade
Irfan Bachdim dan Kim Jeffrey Kurniawan terancam gagal masuk timnas.
Jum'at, 31 Desember 2010, 23:43 WIB
Edwan Ruriansyah
Timnas Indonesia berlatih (ANTARA/Andika Wahyu)
VIVAnews - Kegagalan Indonesia merebut Piala AFF 2010 telah dilupakan. Timnas kini mulai konsentrasi ke agenda berikutnya, membidik Pra Olimpiade 2012 dan SEA Games 2011.

Jika Timnas Senior mewakili Indonesia di Piala AFF, maka kini giliran Timnas U-23 tampil di Pra Olimpiade dan SEA Games. Pelatihnya masih sama, Alfred Riedl.

Pelatih asal Austria ini memang dikontrak selama 2 tahun untuk menukangi Timnas Senior dan Junior. Riedl sukses memenuhi target lolos ke final Piala AFF. Dan kini tantangan dan target terbesarnya  membawa Indonesia meraih medali emas alias menjadi juara SEA Games.

Kali ini, Riedl diharapkan bisa mempersiapkan tim lebih matang. Beda dengan Timnas Senior ke Piala AFF yang terhitung hanya sekitar 4 bulan.

Persiapan Tim U-23 dimulai sejak Januari. Karena Indonesia akan tampil di Pra Olimpiade 2012. Sedangkan SEA Games akan digelar di Jakarta dan Palembang, 11-23 November 2010.

Riedl dan tim pelatih akan menggelar seleksi tahap I pada 7-9 Januari 2011. Pemain dijadwalkan sudah datang ke pemusatan latihan pada 5 Januari 2011.

"Untuk tahap ini, dipanggil 75 pemain," kata Deputi Bidang Teknis Badan Tim Nasional (BTN) PSSI, Iman Arif.

Untuk seleksi tahap ini, salah satu nama yang dipanggil yakni Kim Jeffrey Kurniawan. Pemain blasteran Indonesia-Jerman ini telah berstatus WNI sejak 6 Desember 2010.

Berikutnya, seleksi Tahap II akan digelar pada 11-13 Januari 2011. Untuk tahap ini, pemain timnas diciutkan menjadi 23.

Dari deretan pemain Timnas Senior, Irfan Bachdim, Oktovianus Maniani, Yongki Ari Bowo, Johan Juansyah dan kiper Kurnia Meiga mendapatkan dispensasi tak harus ikut seleksi. Kualitas mereka dianggap sudah teruji.

Alhasil, seleksi tahap II akan diikuti 26 pemain. Mereka akan menjalani pemusatan latihan mulai 26 Januari 2011.

Setelah sekitar sebulan, Garuda Muda ini akan menjalani laga Pra Olimpiade melawan Turkmenistan, 23 Februari 2011. Laga-laga Pra Olimpiade melawan tim-tim Asia ini bisa menjadi sparring bagus bagi Timnas.
Beda dengan jelang Piala AFF. Praktis, Indonesia hanya melakoni ujicoba melawan Uruguay, Maladewa, Timor Leste dan Taiwan. Dan hanya Uruguay lawan tangguh Indonesia.

Beda dengan Malaysia yang timnya sudah terbentuk sejak 2008. Pelatih Rajagobal Khrisnasamy juga menjadi arsitek Malaysia kala menjadi juara SEA Games 2009.

SEA Games

Para pemain terbaik yang menunjukkan kualitasnya di Pra Olimpiade akan menjadi kerangka tim SEA Games. Seleksi Tim SEA Games baru dimulai pada 15 Maret 2011.

April 2011, para pemain yang terpilih akan menjalani pemusatan latihan di Austria. Di Negeri Riedl ini, Garuda Muda akan digembleng selama April-Mei 2011.

Riedl dan asistennya Wolfgang Pikal bisa menggunakan 'Koneksi Austria.' Terutama untuk mencari lawan latih tanding berkualitas.

Saat pulang ke Tanah Air, mereka sudah siap secara teknis dan mental menghadapi semua lawan. Tentu, beberapa agenda ujicoba telah disusun PSSI untuk menguji kemampuan mereka. salah satunya yakni Turnamen U-23 ASEAN.

"Kami akan mengusahakan agar event ini bisa digelar di Indonesia," kata Sekjen PSSI, Nugraha Besoes.

PSSI tampaknya akan memanfaatkan euforia suporter Indonesia selama pagelaran Piala AFF 2010. Apalagi, laga-laga Timnas selama ini memang menjadi hiburan bagi Bangsa Indonesia.

Pada Agustus-Oktober 2011, Timnas Indonesia tinggal menyempurnakan persiapan. Mereka akan menjalani serangkaian ujicoba. Pasukan Garuda diharapkan siap luar dalam di SEA Games 2011.

Medali emas SEA Games 2011 tak bisa ditawar lagi, karena pesta olahraga bangsa-bangsa Asia Tenggara ini akan digelar di Tanah Air. Kontingen Indonesia juga sudah menargetkan untuk menjadi juara dengan meraih medali terbanyak di SEA Games.

Biasanya, medali emas sepakbola memang menjadi pelengkap juara SEA Games. Juara SEA Games tanpa meraih medali emas sepakbola ibarat sayur tanpa garam.

Terancam Tanpa Irfan Bachdim

Deputi Bidang Teknik Badan Tim Nasional (BTN), Iman Arif, menegaskan pelatih Alfred Riedl siap menjalani seleksi timnas Indonesia U-23 Pra Olimpiade tanpa kehadiran Irfan Bachdim.

Irfan sebelumnya menjadi salah satu dari lima pemain timnas Indonesia senior yang sudah dipastikan masuk seleksi timnas U-23 jelang Pra Olimpiade melawan Turkmenistan. Pemain lainnya adalah Oktovianus Maniani, Yongki Ari Bowo, kiper Kurnia Meiga dan Johan Juansyah.

Namun, Irfan terancam tidak bisa ikut seleksi tersebut jika membela klubnya, Persema Malang di Liga Primer Indonesia (LPI). PSSI mengancam akan mencoret pemain dari timnas Indonesia jika bermain di LPI.

Namun, Iman Arif menegaskan ketidakhadiran Irfan dalam seleksi yang rencananya akan dilakukan mulai 7 Januari 2011 ini dianggap bukan suatu masalah oleh Riedl.

"Riedl pada dasarnya mengikuti peraturan yang ada, sesuai PSSI atau FIFA. Jadi, tidak ada masalah (Irfan tak ikut seleksi)," ujar Iman saat dihubungi VIVAnews, Jumat 31 Desember 2010.

Selain Irfan, Kim Jeffrey Kurniawan juga terancam tidak bisa mengikuti seleksi jika tampil bersama Persema di LPI. Padahal, membela timnas Indonesia adalah impian pemain yang baru dinaturalisasi PSSI pada 6 Desember 2010 lalu itu.

Irfan dan Kim diberi waktu sebelum 6 Januari 2011 untuk memutuskan masa depannya.
• VIVAnews